Jumat

Usaha Graphic Design dan Multimedia

Tanya:
Saya sekarang bekerja di sebuah perusahaan kecil yang bergerak di bidang graphic design dan multimedia. Perusahaan kami ini adalah perusahaan baru. Seluruh strategi marketing di perusahaan ini diserahkan kepada saya, dimana saya sendiri adalah orang baru dalam dunia marketing dan baru mulai
meraba-raba. Bagaimana seharusnya saya menjalankan marketing di perusahaan ini?
Sejauh ini, selama 9 bulan perusahaan kami berjalan, klien yang kami dapatkan dari networking karena keluarga dan teman. Ada beberapa klien yang kami dapatkan karena kami menjalankan direct mail dengan mengirimkan Introduction Letter ke email perusahaan-perusahaan.
Yang ingin saya tanyakan adalah, bagaimana marketing strategy yang paling pas yang bisa saya jalankan untuk perusahaan ini? Karena banyak dari rekan-rekan saya yang bergerak di bidang yang sama, berhasil mendapatkan klien karena mereka langsung mempunyai channel atau karena kenal dengan pimpinan perusahaan.
Mohon saran dari yang sudah berpengalaman. Thanks.

Virna


Jawab:
Industri disain grafis adalah industri yang paling high profile. Cara marketing yang jitu adalah membentuk port folio. Misalnya, dapatkan orderan dari hotel atau perusahaan terkenal. Anda membuatkan logo perusahaan untuk Wings, Garuda Food, Hotel Mulia, Hotel Santika, dll.

Setelah itu, maka nama perusahaan Anda akan terangkat. Kemudian Anda bisa memasang harga yang sangat mahal untuk pembuatan buku tahunan, laporan pemegang saham, dan banyak lagi.

Jadi, dapatkan segera order dari satu atau dua perusahaan yang lumayan besar! Yang lain akan mengekor menjadi klien Anda. Good luck!