Rabu

Saung Aqmal

Suasana Desa di Tengah Kota

Mencari tempat hang out bersuasana pedesaan, tapi dekat dengan pusat kota? Kenapa tidak mengunjungi Saung Aqmal yang berlokasi di Jalan Raya Kresek, Duri Kosambi. Suasananya nyaman dan menenangkan ditemani dengan suara aliran air dari pemancingan di dekatnya.

Lokasi berkumpul dan wisata keluarga ini, berkonsepkan restoran dan pemancingan. Adanya lapak pemancingan yang melengkapi keberadaan Saung Aqmal dimaksudkan agar ikan hasil tangkapan bisa dimasak dengan berbagai resep khas Saung Aqmal.

Menu resto yang dibangun di atas lahan setengah hektar ini, menghidangkan berbagai jenis hidangan ikan seperti, gurame, bawal, nila, patin, dan ikan mas. Bahkan Saung Aqmal juga menyediakan bakso khas Tasik yang dibuat sendiri.

Menurut Pemilik Saung Aqmal, Asep Ilyas, lokasi yang dibuat selayaknya suasana pedesaan. Saya ingin membuat para pengunjung betah dan ketagihan untuk berkunjung ke sini. “Selain itu, di sini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk memanjakan para pengunjung. Di antaranya, saung beserta pemancingan dan ada juga ATV untuk anak-anak bermain. Di sini terdapat setidaknya 17 saung dengan 3 kolam pemancingan,” kata Asep.

Selain itu, Saung Aqmal juga bisa digunakan untuk berbagai acara atau kegiatan seperti arisan, reuni keluarga, rapat hingga wedding party. Tersedia pula layanan catering dan pesan antar.