Makanan dari Sumatera Barat yang juga dikenal dengan sebutan ”masakan padang” banyak diminati sebagian besar masyarakat Indonesia. Hal ini karena restoran Padang telah menjamur di seluruh nusantara Indonesia, bahkan juga ada di mancanegara.
Menjamurnya rumah makan dengan cita rasa nusantara Ini pun terlihat dari rumah makan Padang yang menjamur di pinggir jalan hingga tempat-tempat stategis. Rumah Makan Ratu Padang Express adalah salah satunya.
Rumah Makan Ratu Padang Express melakukan grand opening pada tanggal 11 November 2008 lalu. Bertempat di Jalan Taman Ratu, Ratu Padang Express sukses menyajikan masakan Minang.
Keistimewaaan dari Ratu Padang Express adalah makanannya yang dibuat dengan mengurangi lebih dari 75% penyedap makanan (MSG), tapi tetap berasa enak. Menu-menunya menggunakan lebih banyak bumbu dan rempah-rempah.
Manajemen rumah makan ini cukup modern dengan mengikuti standar operasional prosedur dan modern central kitchen. Dengan begitu, bisa menghasilkan kualitas pelayanan yang tak kalah dengan restoran-restoran terkemuka di Indonesia.
Jika memasuki resto ini, Anda bisa mengintip berbagai sajian di lemari etalase. Terlihat balutan bumbu rendang yang tebal dan minyak berwarna oranye kemerahan yang membuat tampilan makanan dalam sejumlah baskom begitu menarik. Pastinya beraroma sedap dan bercita rasa sangat lezat.
Restoran Ratu Padang Express langsung mendapatkan sambutan yang sangat baik, khususnya bagi penggemar masakan Minang. Pemandangan ini bisa terlihat ketika jam-jam makan siang. Tak henti-hentinya tamu yang datang silih berganti.
Keramah tamahan pun sangat kental di resto ini. Hal ini terlihat dari penyambutan tamu yang datang. Setiap ada tamu yang datang, seluruh pelayanan resto ini akan menyambutnya dengan mengatakan ”Tamu Tibo”. Setelah tamu selesai makan dan ingin keluar pun mereka akan serentak mengucapkan ”Terima Kasih”.
Dari sekian restoran dan warung yang menyajikan masakan di lokasi ini, rupanya rumah makan Padang tetap mempunyai penggemar yang tak pernah surut. Bagi penggemar kuliner masakan Padang di wilayah Taman Ratu, Green Ville dan sekitarnya, pastinya akan terobati dengan hadirnya resto ini.
Menurut Pengelola Ratu Padang Express, Shinta Cruz, Kami yakin dengan kehadiran Ratu Padang Express, masyarakat luas dapat merasakan kualitas dan pelayanan yang berbeda dari restoran Padang tradisional lainnya. Untuk itu, kami juga membuka peluang untuk memitrakan Ratu Padang express kepada business-business partner untuk mengembangkan restoran ini di lokasi-lokasi yang strategis.
Lebih jauh Shinta Cruz menuturkan, menu yang kami sediakan bercita rasa ”enak & enak sekali”. Hal ini karena kami telah melakukan inovasi dalam menu-menunya dengan sistem pelayanan yang sangat profesional dan memuaskan. ”Bahkan, saking profesionalnya, jika ada makanan yang tidak lezat, kami akan segera menggantinya,” ungkap Shinta.
Masakan Minang
Jika Anda penggemar masakan Minang, ada banyak ciri khas yang bisa dirasakan. Salah satunya adalah bumbunya yang khas. Selain itu, cara memajang dan menyusun hidangan, sajian masakan Padang identik dengan bumbunya yang ''berani'', super pedas dan tentunya tak lupa santan kental yang membuat menu Padang semakin nikmat.
Restoran Ratu Padang Express ini berkapasitas 78 (indoor) dan 32 (outdoor). Resto ini juga dilengkapi dengan ruang VIP di lantai 2 yang berkapasitas sekitar 30-40 orang. Ruangan ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang ingin melakukan meeting atau membahas tugas-tugas kantor sambil menikmati menu masakan Minang yang tersedia.
Menu yang tersedia di resto ini sangat beragam di antaranya, ayam gulai, ayam pop, rendang, dengdeng batakok, paru goreng, ikan tenggiri balado, soto Padang dan menu lainnya. Menu makanan pun dilengkapi dengan aneka minuman seperti es teler, es shanghai, es cendol, es jeruk, es kelapa muda, aneka jus dan lainnya. Selain itu, tersedia pula nasi box dan paket-paket menarik lainnya.
Harga menu yang ditawarkan relatif terjangkau. Untuk menu makanan yang tersedia, harga berkisar Rp 3500 – 11.000. Sedangkan harga minuman berkisar Rp 2500 - 12.500.
Bicara soal menu, ayam pop merupakan salah satu menu masakan yang sangat digemari. Ayam pilihan yang telah direbus dengan rempah-rempah ini, digoreng atau dicelupkan ke minyak panas sekitar 1-2 detik. Ayam pop disajikan dalam wadah yang dilengkapi dengan sambel hijau, merah dan daun singkong. Sedangkan untuk nasinya disajikan lengkap dengan nangka dan keripik.
Sedangkan untuk minumannya, resto ini memiliki es teler dan Jus Escape. Es teler yang terdiri dari kolang-kaling, nangka, alpukat, kelapa dan lainnya ini mempunyai rasa yang berbeda. Pastinya akan memberikan kesegaran di tenggorokan Anda. Sama dengan es teler, Jus Escape pun tidak kalah segar. Jus kombinasi alpukat dan tape ini pun sangat nikmat.
Jumat
Ratu Padang Express, Enak & Enak Sekali
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comment Form under post in blogger/blogspot