Rabu

EF Pesanggrahan

Tampilan Baru English First (EF)

EF Pesangrahan mengadakan acara open house yang bertemakan “A Brand New Look and Feel” pada tanggal 23 Februari 2008,. Tema tersebut ditujukan untuk memperkenalkan EF dengan tampilan dan tekhnologi terbaru.

Salah satu program pada acara yang berlangsung tanggal 23 - 24 Februari 2008 tersebut adalah pengenalan tampilan baru EF. Baik dari segi desain interior maupun tekhnologi dan fasilitas yang digunakan.

Mengenai interior ruang kelas, EF Pesangrahan mengadopsi desain minimalis yang diatur sedemikian rupa sehingga membuat nyaman murid yang belajar di dalamnya. Untuk tekhnologi dan fasilitas, setiap kelas yang dimiliki EF Pesangrahan terpasang sistem komputerisasi online dan juga penerapan native speaker.

Pada acara tersebut pengunjung juga diberikan informasi mengenai info produk terbaru EF dan juga informasi mengenai belajar bahasa di luar negeri.

Promosi lain yang dilakukan EF Pesangrahan adalah pemberian free placement test, free merchandise untuk pendaftaran dan juga diskon sebesar 200 ribu rupiah.

Saat ini EF Pesangrahan baru membuka empat kelas, yaitu SmallStars, High Flyers, Trailblazers dan Real English. Seluruhnya diperuntukkan bagi anak usia 4 - 14 tahun, kecuali Real English yang ditujukan untuk orang dewasa.