Selasa

Family Fun Day Tutor Time School Intercon

Sabtu, 24 Juli lalu Tu-Tor Time School Intercon menggelar acara Family Fun Day. Kegiatan ini dimeriahkan dengan performance siswa-siswi Tu-Tor Time School, dengan menampilkan berbagai atraksi seni seperti menyanyi, menari, bermain drama, dan lain sebagainya. Family Fun Day ini juga diadakan dalam rangka memperingati 1 tahun dipakainya gedung baru Tu-Tor Time School Intercon.

Menurut Marketing and Promotion Tu-Tor Time School Intercon, Ivonne, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara sekolah, orangtua murid, dan para siswa. “Kami juga meramaikan acara ini dengan mengadakan pemeriksaan gigi dan pijat bayi gratis. Selain orangtua murid, kami juga mengundang calon murid beserta orangtuanya,” ujar Ivonne.