Minggu

Primagama Green Garden

100% Lulus UAN

Lembaga Pendidikan Primagama merupakan pelopor pendidikan luar sekolah di Indonesia. Berdiri sejak 10 Maret 1982, Primagama kini telah mejadi semacam ikon dalam hal bimbingan belajar.


Nama besar Primagama memang telah membahana ke seantero Nusantara. Primagama pernah tercatat dalam MURI (Museum Rekor Indonesia) pada tahun 1999 sebagai lembaga pendidikan terbesar di Indonesia. Selain itu, Primagama juga pernah mendapatkan penghargaan rank top 5 franchise award 2008 versi majalah Info Franchise Indonesia.

Salah satu cabang Lembaga Pendidikan Primagama di komunitas kita yakni Primagama cabang Green Garden. Menurut Pimpinan Cabang Primagama Green Garden, Ika Kumala Furi, SE, sebagai lembaga bimbingan belajar Primagama sangat menitikberatkan pada pendampingan belajar secara intensif. Memasuki usianya yang ke 27 tahun, Primagama & Primagama Green Garden khususnya semakin berbenah menjadi “Primagama Change” dengan konsep baru yang lebih profesional dan lebih meningkatkan mutu akademik & output siswanya lebih optimal.

Di samping itu, untuk menghadapi ujian nasional 2009 nanti, Primagama Green Garden membuka program “Super Intensive UN 2009”. Di program tersebut, siswa akan dibekali simulasi, trik-trik jitu serta pembahasan soal-soal prediksi UN 2009 yang akurat. Program telah dibuka mulai sekarang dengan biaya sebesar Rp 900 ribu. Namun, untuk 20 pendaftar pertama akan mendapatkan diskon sebesar Rp 200 ribu.

Setiap kali pertemuan, Primagama selalu membagi porsi untuk membahas soal-soal sebesar 85% dan pendalaman materi sekolah sekitar 15%. ”Latihan soal-soal memang mendapat porsi terbesar karena dengan latihan soal-soal, anak-anak akan terbiasa dan akan bisa mengerjakan soal-soal di ujian nanti. Selain mempelajari rumus-rumus tertentu, anak-anak juga akan diajarkan untuk memilih cara terbaik untuk menyelesaikan soal-soal yang akan dihadapi,” ujar Ika.

Primagama Green Garden menyediakan program jenjang SD (kelas 3, 4, 5, 6), SMP (kelas 7, 8, 9), dan SMA (kelas 10, 11, 12). Primagama Green Garden pun membuka paket khusus kelas 6, 9 dan 12 dengan potongan harga Rp 700 ribu. ”Paket ini diberikan untuk siswa-siswi jenjang akhir dalam menghadapi ujian akhir,” tukasnya.