Fasilitas Lengkap dan Nyaman
Puri Metropolitan memiliki kriteria sebagai hunian yang sangat berkelas. Perumahan yang berlokasi di Jalan KH. Ahmad Dahlan, Cipondoh Tangerang ini merupakan salah satu contoh perumahan di Jakarta yang serius melakukan program penghijauan. Bagaimana tidak, Begitu masuk ke pintu gerbang perumahan, Anda akan langsung merasakan keteduhan rerimbunan pohon yang ditanam di kanan dan kiri jalur utama hingga jalan-jalan lingkungan. Hal ini jelas membuat penghuni merasa nyaman dan asri.
Puri Metropolitan juga melengkapi kenyamanan setiap penghuninya dalam bidang keamanan. Dengan sistem pintu satu gerbang dan petugas keamanan yang selalu berpatroli setiap saat membuat perumahan ini menjadi sangat aman dan nyaman.
Perumahan ini menyediakan berbagai tipe rumah, mulai dari tipe kecil hingga tipe-tipe besar dengan luas bangunan dan tanah ratusan meter. Sebut saja, tipe Nirmala dengan luas bangunan 52 dan luas tanah 108, tipe Ixora luas bangunan 45 dan luas tanah 120, tipe Mandevila luas bangunan 86 dan luas tanah 160, tipe Salvia luas bangunan 81 dan luas tanah 135, tipe Plumeria luas bangunan 135 dan luas tanah 135 serta tipe Ficus dengan luas bangunan 89 dan luas tanah 160.
Puri Metropolitan telah dilengkapi beragam fasilitas seperti kompleks ruko, food court dan club house yang menyediakan lapangan tenis dan basket. Ada juga sekolah unggulan Tunas Metropolitan (TK-SD), Sekolah First Step (play group-TK), dan kolam pemancingan. Bahkan, lapangan badminton dan kolam renang berukuran semiolympic 12 x 25 m pun tersedia di perumahan ini.
General Manager Puri Metropolitan, Tono Supartono menuturkan, selain fasilitas-fasiltas tersebut, akses baru yang akan tembus ke jalan tol Jakarta-Merak pun sedang diupayakan untuk segera direalisasikan. Di mana nantinya, lokasi Perumahan ini akan semakin strategis dengan hadirnya jalan tembus tol. Dengan prospek positif demikian kelak Puri Metropolitan akan berkembang setara dengan perumahan-perumahan di Kembangan dan Kebun Jeruk di wilayah Jakarta Barat. Bahkan, hunian ini pun akan menjadi pilihan terbaik sekaligus investasi masa depan.
Jumat
Perumahan Puri Metropolitan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Comment Form under post in blogger/blogspot